PENGGOLONGAN ALAT MUSIK
Charles Viktor Mahillon, Curt Sach, dan C.M. Von Hornbostel, menggolongkan alat musik berdasarkan sumber bunyinya, antaralain :
1 IDEOFON
Golongan alat musik ini bunyinya berasal dari getaran alat musik itu sendiri. Sehingga bunyi-bunyian itu menimbulkan rasa estetika. Contoh : Gong, Angklung, Calempong, Gambang, Drumset, dan lain-lain.
2 MEMBRANOFON
Golongan alat musik yang sumber bunyinya dari membran atau selaput kulit yang diregangkan dan bergetar yang dipasang pada sebuah kotak atau tabung. Contoh : Gendang, Rebana, Tifa, Tambur, Beduk.
3 KORDOFON
Sumber bunyi berasal dari dawai/senar yang diregangkandan bergetar. Contoh : Gitar, Rebab, Kecapi, Siter, Biola.
4 AEROFON
Sumber bunyinya berasal dari udara atau aero yang ditiupkan. Contoh : Recorder, pianika, terompet, seruling bambu.
5 ELEKTROFON
Bunyinya bersumber dari aliran arus listrik. Contoh : gitar listrik.
Itulah instrumen musik yang penggolongannya berdasarkan sumber bunyinya.
Sabtu, 21 November 2009
Instrumen Musik
Diposting oleh Aslihli.blogspot.com di 16.18
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar